Ghiboo.com - Membayangkan berwisata ke sebuah pantai yang lokasinya tersembunyi di balik bukit, tertutup hutan tropis lebat, dan terdapat rumah-rumah panggung di tebing-tebing karang seperti di film The Beach yang dibintangi Leonardo de Caprio. Tak salah jika Anda berkunjung ke pantai Iboih yang terletak di kepulauan Sabang, Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam.
Pantai Iboih memiliki panjang pantai sekitar 150 m dengan pasir pantai yang putih serta lembut dengan dikeliligi hutan hujan tropis yang sangat lebat dan tebing karang yang menjulang seakan memberi kesan pantai ini tersembunyi. Pantai ini memiliki panorama alam yang indah.
Keindahan pantai dan taman lautnya yang masih alami begitu memesona, menjadi magnet dan surga bagi wisatawan asing maupun domestik yang hobi menyelam (diving). Pantai Iboih, yang terkenal dengan keindahan Taman Bawah Lautnya. Selain itu, kita juga dapat melakukan aktivitas berselancar, naik sampan, dan berenang.
Di pantai ini kita juga dapat menikmati pondok-pondok yang dibangun oleh masyarakat. Rumah-rumah panggung ini milik penduduk lokal yang menyewakannya buat turis, khususnya backpackers. Beberapa bangunan dibuat sederhana, di bangun di sela-sela pohon dan berdiri pada batu-batu gunung yang kokoh. Pondok-pondok tersebut disewakan dengan harga Rp. 75-150 ribu per malam.
Pantai Iboih berada di Kecamatan Sukakarya Kotamadya Sabang. Kelurahan Iboih memiliki luas 15 km2. Untuk mencapai lokasi dapat di tempuh dengan jalan laut (kapal cepat) selama kurang lebih 45 menit dari Pelabuhan Ule lheue dan jalan darat selama kurang lebih 45 menit dari Pelabuhan Balohan menuju lokasi. Perjalanan ke Pantai Iboih menempuh jalanan yang berelok-kelok dengan pemandangan perbukitan.